Jumat, 20 Januari 2017

TIPE-TIPE MONITOR YANG UMUM DITEMUI DI PASARAN

TIPE-TIPE MONITOR YANG UMUM DITEMUI DI PASARAN

1. Monitor Biasa / Monitor Standard
Tidak ada yang istimewa apa adanya saja. Fitur seminimal mungkin, mirip mouse stadard yang cuma ada 2 tombol klik kiri dan kanan, tidak ada yang menonjol sama sekali, hanya berfungsi seadanya. harganya jelas paling murah. tipe layarnya bisa macam-macam baik TN/IPS/VA
Contoh monitor biasa / monitor stadard : LG22MP67HQ

2. Monitor Multimedia
Monitor multimedia biasanya ada tambahan kayak built in speaker dan tambahan port-port tertentu untuk game konsol misalnya MHL HDM dibanding monitor standar, PC Audio In, headphone Output, bentuk dan fitur lain yang mendukung penggunaan konten multimedia termasuk console gaming, sering disebut monitor gado-gado juga mempunyai response times yang stadard pula, harga murah dan medium (sedang), terkadang batasan antara monitor standar dan monitor multimedia cukup bias tergantung sudut pandang user juga.
Contoh monitor multimedia adalah Asus MX27AQ

3. Monitor Editing/ Profesional Desain/Kerja
Monitor editing/profesional desain/kerja terbagi dalam tingkatan yang bermacam-macam. Monitor Editing/Professional Desain/Kerja biasa digunakan untuk editing, printing dan ada tiernya, juga da yang low tier, mid tier, dan high tier yang diketahui dari review/benchmarknya, biasanya yang factory calibrated itu juga bisa tergolong low/mid tier, tetapi umumnya ciri-ciri monitor profesional saat ini biasanya sudah dikalibrasi sebelumnya, dan tentu aja berubah2 sesuai pergeseran jaman , monitor professional berlawanan dengan monitor gaming, karena response timesnya yg biasanya lambat sebagai kompensasi warna yg dihasilkan, biasa harga lebih mahal dari monitor multimedia dan standard, monitor jenis ini biasanya menggunakan layar IPS/PLS, dan biasanya juga hanya sampai 60hz only seperti layaknya monitor multimedia/standard monitor
Contoh Monitor Kelas ini : DELL UP3216Q

4. Monitor Gaming/Professional Gaming
Terbagi dalam tingkatan yg bermacam2 juga spt monitor professional, ada low tier, mid tier ama high tier biasanya, mesti liat dulu dan ini berubah2 sesuai pergeseran jaman juga , biasanya punya hz lebih tinggi dari 60hz (bisa dioverclock), bisa 120 atau 144hz dan lebih tinggi, dengan response times yg cepat dibanding monitor normal bahkan sangat cepat, lalu mendukung juga fitur dari sebuah VGA,. harga mirip monitor professional desain
Contoh Monitor Kelas ini : BENQ XL2420G


Ke-empat tipe diatas bisa berbeda2 resolusinya... jadi gak melulu jenis tertentu bergantung pada resolusi tertentu, juga tidak dipengaruhi form factor aspek ratio kayak ultrawide... bisa saja digolongkan ke dalam monitor standard apabila fiturnya minim , dan tentu saja, sesuai perubahan/perkembangan jaman, standarisasinya bakal terus berubah termasuk low/medium/high tier yg paling sering mengalami perubahan

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites